Penyaluran Bansos Sembako dan PKH Kelurahan Bumijo
13/12/2023) bumijokel.jogjakota.go.id Di akhir BulanDesember tahun 2023, warga Kelurahan Bumijo menerima setidaknya sebanyak 10 ton beras Penyaluran Bansos SEMBAKO dan PKH Triwulan IV Tahun 2023. Pendistribusian beras bantuan pangan tersebut dilaksanakan di bekas gudang buku Jenggotan Kampung Pingit dan Kelurahan bumijo Kemantren Jetis, yang dihadiri oleh perwakilan Perwakilan Bulog DIY, Lurah Bumijo dan PSM Kelurahan Bumijo. Dalam kesempatan penyerahan simbolis bantuan beras Lurah Bumijo menyampaikan sambutannya bahwa penyaluran bantuan beras kali ini, momentumnya bertepatan dengan harga beras di pasaran yang sedang melonjak, sehingga dengan adanya program penerima bantuan pangan (PBP) ini, setidaknya sedikit bisa membantu warga masyarakat dalam memenuhi kebutuhan pokok sehari-hari dan berkesempatan menyerahkan secara simbolis beras kepada warga , menjelaskan bahwa program penerima bantuan pangan melalui PKH ini diharapkan dapat menstabilkan harga komoditas beras di pasaran . Penyaluran program Penerima Bantuan Pangan (PBP) kali ini, menyasar bagi 1000 kelompok penerima manfaat merupakan warga anggota PKH dan BPNT berdasarkan Data Terpadu Kesejahteraan Sosial (DTKS) dari Kemensos RI ucap Tenaga Kesejahteraan Sosial Kecamatan (TKSK) Wahyu Pujiyati .
Setiap warga menerima bantuan beras seberat 10 Kg yang di suplay dari gudang BULOG perwakilan DIY. Dalam pelaksanaan pendistribusian beras ini didistribusikan kepada warga oleh Petugas Sosial Masyarakat (PSM) Kelurahan Bumijo dan berlangsung dengan tertib dan lancar ucap kasi PM Bumijo Ambariyati, SIP (4mb412)