Pelatihan Digital Marketing Bagi Pelaku UKM Menuju Bisnis Online di Kelurahan Bumijo

(14/07) bumijokel.jogjakota.go.id - Bertempat di Balai RK Bumi Hijau, Kelurahan Bumijo bekerja sama dengan Dinas Komunikasi dan Informatika DIY mengadakan "Pelatihan Digital Marketing Bagi Pelaku UKM Menuju Bisnis Online". Dengan narasumber I menghadirkan : Nova Ardiyanto (Content Creative Infotekno) membawakan Topik: Sosial Media Marketing; narasumber II menghadirkan Dr. Stevanus Christian Handoko S.Kom., M.M. (Anggota DPRD DIY) membawakan Topik: Peran DPRD DIY dalam Pemberdayaan UMKM; narasumber III menghadirkan Wisnu Nugroho, S.Kom (Owner 6miles Cofee ) membawakan Topik: Teknik Fotografi Produk Mengunakan HP. Dengan peserta dari pedagang-pedagang kelas menengah ke bawah di Kelurahan Bumijo dan Kemantren Jetis yang sedang berusaha memperbaiki teknik promosi hasil dagangan mereka. Acara dipimpin oleh Lurah Bumijo, Ibu Ani Purwati, S.Sos beserta Kabid. Aplikasi Informatika Dinas Kominfo DIY, Ibu Riris Puspita Wijaya Kridaningrat, ST, M.Acc.

Internet sudah digunakan oleh berbagai kalangan masyarakat termasuk di dalamnya para pengusaha UMKM di daerah. Namun kurangnya wawasan dan edukasi bagi para pengusaha UMKM menyebabkan tidak optimalnya penggunaan internet dalam mendukung proses bisnis guna meningkatkan laba yang diraih oleh pelaku UMKM. Salah satu pemanfaatan internet dalam manajemen bisnis adalah digital marketing yang merupakan salah satu usaha untuk memasarkan atau mempromosikan sebuah produk melalui media internet agar bisa menjangkau konsumen maupun calon konsumen dengan cepat. Sehingga diharapkan manajemen usaha menjadi lebih optimal dan mendapatkan hasil yang maksimal. Produk unggulan dari UMKM aktif dipromosikan dengan mengangkat branding melalui pengaplikasian digital marketing. Akan tetapi belum optimalnya pengaplikasian digital marketing yang dilakukan memotivasi usulan pelaksanaan pengabdian masyarakat dalam hal mengedukasi UMKM di Kelurahan Bumijo terkait pengoptimalan digital marketing. Pelatihan digital marketing ini membantu UMKM untuk meningkatkan kemampuan para pengusaha UMKM dalam pemanfaatan digital marketing, ditandai dengan adanya kenaikan jumlah pesanan produk dari media online. (r12ky)