Sosialisasi AMARTA untuk warga Kelurahan Bumijo
Sosialisasi Arsip Milik Warga Kota Yogyakarta atau yang disebut AMARTA, dilaksanakan oleh Dinas Perpustakaan dan Kearsipan Kota Yogyakarta pada tanggal 10 November 2021. Bertempat di Aula Kelurahan Bumijo, acara tersebut dibuka oleh Lurah Bumijo, Ibu Ani Purwati, S.Sos kemudian dilanjutkan oleh narasumber dari Komisi D DPRD Kota Yogyakarta Bapak M. Ali Fahmi, SE, MM dan Arsiparis Muda dari Dinas Perpustakaan dan Kearsipan Kota Yogyakarta Ibu Tri Umi Setyawati, A.Md.
Arsip Vital Milik Warga Kota Yogyakarta (AMARTA) merupakan kegiatan sosialisasi dan edukasi atas pentingnya arsip keluarga bagi warga Kota Yogyakarta. Arsip yang dimaksud seperti KTP, KK, SIM, Surat Nikah, Akte Tanah dan lain sebagainya. Selain sosialisasi dan edukasi dalam kegiatan AMARTA juga dilakukan alih media arsip milik warga ke bentuk digital dengan output pemberian CD gratis bagi warga yang mengalihmediakan.